Seseorang yang hatinya sudah bisa berdzikir kepada Allah SWT,maka ia mendapatkan anugerah yang luar biasa, kenapa???
Pertama karena hati nya bisa berdzikir kepada Allah kapanpun dan di manapun serta dalam kondisi apapun, kalau seseorang berada dalam masjid atau musholla atau langgar kemudian ingat itu wajar sebab sudah sepatutnya namun ketika seseorang hati nya bisa dzikruullah kapan pun dan di manapun serta dalam kondisi apapun ia bisa mengingat Allah SWT, dipasar, disawah, di sekolah ia bisa senantiasa ingat kepada Allah. Bahkan bukan hanya Dalam kondisi sadar kondisi tidur tidak sadar pun ia bisa senantiasa mengingat Allah.
Kedua, mudah mendapatkan kasih sayang dan pertolongan Allah SWT, Dawuh e para ulama
‘بذكر تنزل الرحمة
Dengan dzikir akan turun Rahmat
Meski problematika kehidupan nya ruwet, pertolongan akan Allah berikan. Apapun bentuk masalahnya bagaimana pun ruwet nya urusannya. kalau urusan nya tidak selesai² tidak ada jalan keluar maka hatinya jarang digunakan berdzikir atau hatinya belum berdzikir
ketiga, apa yang diminta mudah Allah berikan bahkan sebelum ia mengangkat tangan untuk berdoa, sudah Allah kabulkan, maka Ketika hati dzikruullah cepat Allah ijabah apa yang menjadi pinta nya sebagaimana Dawuh Baginda Rasul
إن الله لا يقبل الدعاء من قلب غافل
Sesungguhnya Allah tidak akan pernah mengabulkan doa dari hati yang lalai
keempat, akan mendapatkan perlindungan dari Allah, beberapa contoh Ikhwan yang Allah selamatkan dari beberapa kecelakaan yang besar. Tentunya penjagaan dan perlindungan Allah SWT tidak hanya di dunia tetapi juga diakhiratnya
Kelima ketenangan dan ketentraman akan terwujud dalam hidup dan kehidupan, uang banyak belum tentu bahagia, pangkat tinggi belum tentu bahagia, tetapi jaminan hati tenang dan bahagia ketika hati dzikruullah, ketika hati dzikruullah masalah tidak berasa menjadi masalah, masalah tidak menjadi kan kesumpekan nya, ketika sumpek, galau, sedih itu karena hati jarang dipakai dzikruullah atau hati belum dzikruullah.