TAHUKAH KAMU APA SAJA YANG DILAKUKAN DIDALAM MENGURUS JENAZAH


Taukah kalian bahwa apa saja syarat wajib yang dilakukan untuk mengurus jenazah? diantaranya yakni adalah memandikan didalam memandikan jenazah pun ada langkah-langkah yang harus dilalui, langkah pertama ialah jenazah hendaknya dimandikan dengan jumlah yang ganjil, kemudian langkah kedua didalam membasuh jenazah hendaknya dengan air yang disertai daun bidara, dan langkah yang terakhir adalah air yang digunakan dicampur dengan kapur barus yang dilembutkan dan yang sudah dihaluskan

kedua yang harus dilakukan adalah dengan mengkafani, didalam mengkafani mayyit ada perbedaan antara jenazah laki laki dengan jenazah perempuan, perbedaannya adalah dalam mengkafani jenazah laki laki hanya membutuhkan 3 lapis kain, sedangkan untuk jenazah perempuan membutuhkan 5 lapis kain

yang ketiga adalah mensholati jenazah, didalam mensholati jenazah juga ada perbedaan antara jenazah laki laki dan perempuan, jenazah laki laki disholatinya berada tepat dikepalanya dan jika jenazah perempuan disholatinya berada tepat dipusarnya, ketika sholatpun tidak sebagaimana lazimnya sholat pada umumnya yang memakai rukuk dan sujud tetapi memakai 4 takbir, takbir yang pertama membaca fatihah yang kedua membaca sholawat dan doa jenazah untuk takbir yang ke tiga dan ke empat

yang ke empat adalah mengubur, didalam mengubur jenazah hendaknya dimiringkan dan menghadap kiblat setelah kedalamnya mencapai seukuran orang berdiri ditambah lambaian tangan dan kuburannya dengan luas dan tidak lupa untuk diadzani dan iqomahi

anggun, arsinta rurun dan aufa

Artikel

Comments are disabled.